Cara Membuat Mie Wortel
Wortel (Daucus carota) adalah tumbuhan biennial (siklus hidup 12 – 24 bulan) yang menyimpan karbohidrat dalam jumlah besar pada bagian umbinya. Bagian umbi dengan rasa yang manis ini yang biasanya dikonsumsi.

Mie Wortel
Wortel kaya nutrisi seperti:
1. vitamin dan Mineral
Wortel adalah makanan yang paling kaya akan vitamin A, menyediakan sekitar 210% dari kebutuhan orang dewasa per hari. Wortel juga mengandung 6% dari kebutuhan vitamin C, 2% dari kebutuhan kalsium dan 2% dari kebutuhan zat besi per porsinya.Juga mengandung serat, vitamin K, kalium, folat, mangan, fosfor, magnesium, vitamin E dan seng yang sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia.
2. Antioksidan
Kaya antioksidan beta-karoten yang menjadikan wortel memiliki warna oranye yang cukup terang. Beta-karoten diserap dalam usus dan diubah menjadi vitamin A selama proses pencernaan.
Dengan kandungan gizi yang dimiliki oleh wortel, maka tentu saja wortel sangat bermanfaat bagi kesehatan, di antaranya:
1.Kesehatan Mata
Wortel kaya betakaroten (vitamin A), zat gizi penting yang diperlukan oleh mata. Senyawa ini memang tidak dapat menyembuhkan kebutaan, namun dapat memperbaiki kondisi mata akibat kekurangan vitamin A. Sifatnya yang antioksidan dapat mencegah katarak dan degenerasi makula yang kerap menimpa para lansia.
2.Kolesterol
Penelitian oleh Robertson dkk menunjukkan mereka yang makan 200 g wortel mentah setiap hari selama 3 minggu, kolesterolnya turun sebanyak 11%. Begitu juga penelitian yang dilakukan di Harvard University, AS. Mereka yang makan wortel 5 x seminggu, menurunkan risiko stroke hingga 68%. Sedangkan dari penelitian di Universitas Brussels diketahui vitamin A yang terkandung di dalam wortel dapat mencegah cacat dan kematian akibat stroke. Diperkirakan penurunan kadar kolesterol ini berkat kandungan calcium pectate, jenis serat larut.
3.Kanker
Penelitian yang dilakukan Marilyn Menkes, Ph.D di State University New York menunjukkan orang yang tubuhnya rendah kadar betakarotennya berisiko terkena kanker paru-paru. Karenanya, dia menganjurkan agar para perokok mengonsumsi wortel dan bahan makanan lainnya yang tinggi karoten untuk mencegah kanker paru. Ternyata, selain kanker paru, betakaroten serta senyawa lainnya yang juga bersifat antioksidan pada wortel dapat mencegah kanker mulut, tenggorok, lambung, usus, saluran kemih, pankreas, dan payudara. Untuk mendapat manfaat wortel sebagai antikanker, wortel perlu dimasak agar senyawa karotennya lepas. Dengan dimasak, kadar karotennya naik 2 – 5 kali lipat.
4.Sembelit
Serat yang terkandung pada wortel menaikkan volume feses hingga 25% sehingga urusan ke belakang menjadi lancar.
Tentu saja gizi dan manfaat wortel tersebut di atas diperoleh apabila wortel dikondumsi secara rutin. Oleh karena itu, tak heran akhir-akhir ini banyak upaya yang dilakukan agar dapat mengkonsumsi wortel secara rutin, baik dalam bentuk segar ataupun olahan. Salah satu makanan olahan dari wortel adalah mie wortel. Ingin tahu cara membuat mie wortel? Yuk baca tulisan di bawah ini!
Bahan-bahan:
1. 500 gr tepung protein tinggi (cakra kembar)
2. 150 gr wortel
3. 120 ml air untuk blender wortel
4. 2 butir telur ayam ras
5. 1/2 sendok teh bawang putih yang telah dihaluskan
6. 1 sendok teh garam
7. 1-2 genggam tepung tapioka (untuk taburan agar mie tidak lengket)
Langkah-langkah:
1. Blender wortel bersama air
2.Siapkan wadah yang telah berisi tepung
3. Siapkan wadah untuk kocokan telur, masukkan telur garam, dan bawang putih yang telah dihaluskan, kocok bersama telur, lalu masukkan ke dalam tepung, aduk rata
4.Masukkan jus wortel ke dalam tepung, aduk, dan uleni hingga warna tepung menjadi orange secara merata, serta adonan menjadi kalis
5.Tutup adonan dengan kain dan diamkan selama 15-20 menit.
6.Setelah 15-20 menit, bagi adonan menjadi 6 bagian.
7.Cetak mie secara manual/mesin penggiling mie. Kali ini saya mencetak mie secara manual.
8. Cara manual: giling adonan menggunakan botol minuman/ rolling pin dengan ketebalan sesuai serela.
9.Taburkan tepung terigu saat penggilingan agar adonan tidak lengket.
10.Setelah mendapatkan lembaran-lembaran mie sesuai ketebalan yang diinginkan, lipat lembaran mie menjadi beberapa lipatan. Dan mie siap untuk diiris dengan pisau. Jangan lupa sebelum lembaran dilipat taburkan tepung tapioka, agar setelah diiris mienya tidak lengket. Iris lipatan mie tersebut.
11. Setelah diiris jadilah mie, dan taburkan lagi tepung tapioka pada irisan mie (agar sesama mie tidak lengket)
12.Setelah semua selesai, rebus mie di dalam air mendidih yang telah ditambahkan 1 sdm minyak makan agar mie tidak lengket saat direbus.
13.Angkat mie apabila mie telah mengapung, dan masukkan mie tersebut ke dalam air dingin, bilas, dan tiriskan.
14. Mie siap diolah menjadi mie rebus, mie pangsit, mie goreng, dsb
Selamat mencoba Mie Sehat Wortel
Tinggalkan Balasan